Jumat, 04 Mei 2018

Games Level 10 #8

Istighfar

Anak-anak senang meniru berbagai hal yang dilihat dan didengarnya. Begitu juga dengan murid-murid saya. Tak jarang mereka berkata yang tidak baik. Hal tersebut tentunya masalah yang biasa dihadapi orang tua maupun guru. Saya yang baru bergelut dengan dunia pendidikan selama kurang dari 2 tahun merasakan hal yang luar biasa dalam menangani kasus ini.
Tidak mudah memang, namun saya berusaha belajar. Awalnya saya hanya mengetahui penanganan masalah anak yang bebicara tidak sopan hanya pada saat saya mengikuti seminar parenting. Kemudian lanjut membaca buku-bukunya. Kini, saya mengalaminya langsung. Praktek tidaklah semudah teori. Itu benar.
Ketika ada anak yang berbicara tidak sopan, saya berusaha untuk mengacuhkannya. Tidak menegurnya dan tidak juga menanggapi perkataan si anak itu. Namun masalah mulai muncul ketika cara saya tersebut tidak sinkron dengan orang tua yang justru langsung menegur anak ketika berkata tidak sopan. Padahal yang saya tahu hal tersebut merupakan bentuk perhatian yang salah saat orang tua memberikan teguran kepada anak ketika anak berukata tidak sopan.
Akhirnya saya beralih metode, yakni dengan menceritakan kisah yaitu 'Akibat dari orang yang selalu berkata tidak sopan'. Kurang lebih cerita yang saya sampaikan pada anak-anak seperti ini,
"kalian tahu tidak? Jika kita berkata kasar atau tidak sopan, akan ada yang merasa senang loh!"
Seketika anak-anak ramai bertanya, "seneng kenapa emangnya Miss?".
"Ketika kita berkata yang tidak baik, syaiton akan senang. Syaiton yang ada di pundak kita akan membesar ketika kita berkata-kata tidak sopan. Tapi jangan takut! Syaiton akan mengecil ketika kita berkata baik. Semakin kecil semakin kecil. Maka dari itu, ketika kalian tidak sengaja berkata-kata jelek, kalian harus langsung istigfar!", lanjut saya.
Saya menjelaskan istighfar adala ucapan "astagfirullah al'adzim", ketika anak-anak bertanya "Istighfar itu apa, Miss?". Akhirnya, hingga saat ini mereka akan langsung reflek berucap "astagfirullah" sebanyaknya saat mereka berkata-kata kasar.

0 komentar:

Posting Komentar