Senin, 17 Juli 2017

Melatih Kemandirian #3

Berakhir sudah aktivitasku hari ini. Dari mulai bangun pagi, mencuci baju, piket guru, mengajar TK, mengajar les, typing, evaluasi pengajaran, masak, dan terakhir menulis games level 2 ini. Dua hari terakhir aktivitasku benar-benar padat merayap, sampai-sampai lupa untuk mendokumentasikan kegiatanku memasak. Tapi dengan sejujur-jujurnya aku menceritakan kegiatanku dalam melatih kemandirian yang terkait dengan keterampilan memasak ini. Kemarin entah kenapa untuk kali pertama masakanku bisa dibilang gagal. Bukan rasanya yang tidak enak. Tapi masakan yang yang basi, tidak seperti sebelum-sebelumnya. 
Sup ayam menjadi pilihan menu yang aku masak kemarin. Selain baru saja paginya aku membeli ayam potong, sisa sayuran seperti kol, wortel, kentang, dan daun bawang masih tersedia dalam jumlah cukup. Entah mungkin karena lelah, saat mengolah bahan-bahan, aku melupakan satu hal yang ternyata sangat penting, yaitu mencuci kol dan daun bawang. Aku tak menyangka jika hal tersebut menyebabkan masakanku basi. Padahal sebelumnya aku pernah memasak sup ceker ayam, tapi tidak sampai basi.

#Level2
#BunsayIIP
#MelatihKemandirian
#Tantangan10hari

0 komentar:

Posting Komentar