Jumat, 05 Februari 2021

Inilah Telurku!

 Alhamdulillah, aku sangat bersyukur bisa ada di tahap ini, tahap telur-telur kelas Bunda Cekatan. Aku juga lebih bersyukur karena telah banyak dibimbing oleh peri hutan dan kunang-kunang di hutan kupu-kupu untuk bisa melacak kekuatan dan menemukan kebutuhan belajarku.

Kini aku mulai bersiap untuk belajar menggambar kartun. Insyaa Alloh prosesnya akan aku jalani selama 6 bulan kedepan. Bekal peta belajar untuk menjelajahi hutan pengetahuan telah kusiapkan. Tinggal konsisten untuk terus menjelajah.

Aku sangat bahagia dan lebih bersemangat semenjak mengikuti kelas Bunda Cekatan. Setiap pekannya aku memilih untuk mengumpulkan tugas dalam bentuk jurnal. Bukannya merasa terbebani, jurnal tersebut malah membuatku menjadi lebih bersemangat.

Jika ini adalah momen untuk mengalirkan rasa, bagiku jurnal-jurnal yang telah aku buat sebelumnya pun merupakan momen untuk mengalirkan rasa. Bismillah, aku harus kembali bersiap untuk melewati tahap ulat-ulat.

Semangaaaat!

0 komentar:

Posting Komentar