Malam ini ditutup dengan agenda
mempersiapkan bahan ajar les privat bahasa inggris untuk besok malam. Ya,
selain mengajar TK, mulai tanggal 20 Oktober kemarin aku mengambil tawaran
mengajar les privat bahasa inggris dari seorang adik tingkatku. Waktunya seminggu
dua kali, mulai sekitar setengah 7 malam hingga sekitar pukul 8 malam. Awalnya
pertemuan dilakukan hari Selasa dan Kamis, namun mulai minggu depan diubah
menjadi Senin dan Rabu.
Aku mengajar sepasang anak kembar, namanya
Danish dan Danisha. Mereka kelas 4 SD. Meski kembar, mereka memiliki karakter
yang sangat berbeda. Danish cepat ngantuk, pelupa, dan tidak menyukai
kompetisi. Sedangkan Danisha lebih bersemangat, pengingat yang cukup baik, dan
menyukai kompetisi. Bagaimana pun sifat mereka, aku tetap bersemangat untuk
berbagi ilmu. Mereka sudah ku anggap sebagai adik-adikku. Tapi entah apakah
mereka menganggapku sebagai kakak mereka. Haha
Itu sekilas tentang kisahku mengajar les
privat. Mengajar privat memang bukan kali pertama bagiku. Sebelumnya aku pernah
mengajar privat mata pelajaran IPA kelas 4 SD. Tapi kali ini kali pertama aku
yang harus mendatangi rumah muridku. Bayaran dari les privatku yang sekarang
juga lebih kecil, tapi aku tetap bersyukur. Karena dengan mengajar les privat
ini bisa sangat membantuku untuk mandiri dalam memenuhi kebutuhan hidup selama
di Serang.
Sejak tahu bahwa aku tidak
mendapatkan lagi beasiswa bidik misi, sadar bahwa tidak mungkin lagi
mengharapkan kiriman uang dari orang tua, dan sejak tahu bahwa pamanku pun tak
membantu keuangan kuliahku lagi di semester 9 ini, aku bertekad untuk mencari
lagi penghasilan tambahan. Jam keluar malam pun aku abaikan. Hanya bisa
berharap semua yang kulakukan berkah.
Karena itulah, aku tak bisa lagi
secara utuh menikmati akhir pekanku. Ada saja yang harus aku kerjakan, dan itu
tentunya menghabiskan waktu, termasuk waktu istirahat, tenaga, hingga hanya
tersisa sisa-sisa tenaga. Tak apa, manisnya perjuangan akan terasa di akhir.
Ingat tentang perjuangan, ingat
skripsi. Masih berjuang nih!
Alhamdulillah Bab 1 dan Bab 3 sudah
di-acc oleh dosen pembimbing II, besok hari Selasa tinggal bimbingan
dengan dosen pembimbing I. Untuk Bab 2
baru selesai kemarin, dan bimbingan hasil revisi akan dilakukan besok. Bismillah,
semoga semuanya lancar. Aku berharap skripsiku cepat selesai.
Oh akhir pekan, terima kasih telah
menjadi bonus waktu bagiku dalam jejak perjuangan ini. Semoga setelah semua ini
selesai, aku dapat mengejar impianku yang lain. Impian untuk lebih dekat dengan
Rabb-ku, dekat dengan Al-Qur’an. Aamiin
Serang, 6 November 2016
0 komentar:
Posting Komentar